Friday, February 11, 2011

Bulan Purnama Saat Terbaik Bikin Bir



Bulan purnama sering dikaitkan dengan kegilaan serta makhluk seperti manusia serigala. Namun, bulan purnama ternyata juga dikaitkan dengan saat yang baik untuk membuat bir.

Di Perwelz, kota sepi di Belgia, pabrik bir yang dikelola keluarga memproduksi bir tahap pertamanya di bawah sinar bulan purnama. Selama ini tidak banyak mitologi yang menyatakan bahwa ada dampak dari sinar bulan purnama bagi proses pembuatan bir.

”Kami telah membuat beberapa uji coba dan akhirnya menemukan bahwa fermentasi terjadi dengan lebih aktif,” demikian penjelasan Roger Caulier, pemilik pabrik bir Caulier yang memulai produksinya pada tahun 1930-an.

”Bir yang diproduksi pada saat bulan purnama sangat berbeda, lebih kuat dan rasanya lebih lama tertinggal di mulut,” ujarnya lagi setengah berpromosi. Pokoknya lebih enaklah.




http://forum.vivanews.com/showthread.php?t=38040